Minggu, 19 Februari 2017

Piala Presiden 2017 > Daftar 8 Tim Perempatfinalis Dan Klasemen Akhir Penyisihan

Sumber Asli -- C0I - JAKARTA –  Setelah pertandingan penyisihan Grup E berakhir di Pamekasan, Madura, Minggu (19/2/2017) maka lengkap sudah delapan tim yang lolos ke perempatfinal Piala Presiden 2017. Delapan tim ini merupakan kombinasi dari lima juara grup dan tiga runner-up grup terbaik.


            Daftar delapan tim yang lolos ke delapan besar adalah Mitra Kukar, Arema FC, Persib Bandung, Pusamania Borneo FC dan Semen Padang sebagai juara grup. Sedangkan Bhayangkara FC, Madura United, serta Sriwijaya FC jadi tiga tim peringkat dua terbaik.
            Undian babak 8 besar dilakukan Selasa (21/2) mendatang, dengan format pertandingan menggunakan single match atau sistem gugur satu pertandingan. Rencananya pertandingan digelar di Stadion Manahan Solo, pada 25-26 Februari, di mana satu hari digelar dua pertandingan. (COI-1)

Berikut Klasemen Akhir Penyisihan
Tim, main, menang, seri, kalah, memasukan, kemasukan, poin:

Grup A
Mitra Kukar  3 1 1 1 4 4 4
Persegres 3 1 1 1 2 2 4
Persipura 3 1 1 1 2 2 4 
PSS Sleman 3 0 3 0 3 3 3

Grup B
Arema FC  3 2 1 0 7 1 7
Bhayangkara FC 3 2 0 1 3 3 6
Persija Jakarta 3 1 1 1 2 2 4
PS TNI 3 0 0 3 1 7 0

Grup C
Persib 3 3 0 0 6 1 9
PSM 1 0 2 4 4 3
Persela 3 1 0 2 2 4 3
Persiba 3 1 0 2 3 6 3

Grup D
Pusamania Borneo FC  3 1 2 0 1 0 5
Sriwijaya FC 3 1 1 1 4 4 4
Barito Putera 3 1 1 1 3 3 4
Bali United 3 0 2 1 3 4 2

Gurup E
Semen Padang 3 3 0 0 12 0 9
Madura United 3 2 0 1 4 3 6
PSCS Cilacap 3 1 0 1 6 3
Perseru Serui3 0 0 3 2 10 0

***
-->

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2013 berita hangat - Template by Efachresya - Editor premium Top coi